Jakarta, 19 Juli 2025 — Dalam rangka memperkuat orkestrasi transformasi digital TelkomGroup, Chief Executive Officer (CXO) TelkomGroup Muhammad Awalludin, melakukan courtesy visit ke PT Metra-Net (Metranet), anak perusahaan Telkom yang fokus pada pengembangan solusi digital.
Kunjungan ini menjadi langkah strategis untuk memahami lebih dalam ekosistem bisnis digital yang tengah dibangun Metranet serta mengevaluasi tantangan dan potensi monetisasi dari berbagai portofolio produk yang dikelola, seperti Uzone, Scala, Xooply, Cazbox, dan Nuon. Agenda ini sekaligus menjadi forum diskusi CXO TelkomGroup dan manajemen Metranet dalam menyelaraskan arah bisnis serta peran Metranet dalam mendukung tujuan jangka panjang grup.
Muhammad Awalludin dalam arahannya menyampaikan bahwa "Metranet memiliki potensi besar untuk mengambil peran lebih luas sebagai digital solution system integrator bagi Telkom Regional maupun sektor publik. Untuk itu, dibutuhkan langkah konsolidasi yang terarah agar portofolio yang dijalankan dapat lebih fokus pada solusi digital yang repeatable, scalable, dan memiliki dampak EBITDA yang jelas. Ia juga menekankan pentingnya model monetisasi B2B, terutama untuk sektor-sektor prioritas seperti pendidikan, pemerintahan, dan komunitas digital yang sedang mengalami percepatan adopsi teknologi."
Selama kunjungan, CXO TelkomGroup meninjau langsung kesiapan dan pengembangan dari masing-masing solusi digital. Salah satu yang menjadi perhatian khusus adalah Uzone, platform media berbasis data yang dinilai strategis dalam mendukung orkestrasi kampanye digital lintas segmen. Peran Uzone ke depan diharapkan tidak hanya sebagai media hiburan, tetapi juga sebagai precision media platform yang mampu mengakomodasi kampanye digital ESG, komunikasi sektor publik, hingga aktivasi konten tematik yang terukur.
Direktur Utama Metranet, Didik Budi Santoso, menyambut baik arahan dan dukungan yang diberikan jajaran CXO TelkomGroup. Ia menyampaikan bahwa Metranet berkomitmen untuk menyederhanakan portofolionya menjadi solusi yang fokus, berdampak, dan sejalan dengan kebutuhan pasar. Menurutnya, kolaborasi lintas entitas TelkomGroup akan menjadi kunci dalam mempercepat adopsi solusi digital, sekaligus memperkuat daya saing Telkom secara grup
.
Courtesy visit ini mempertegas posisi Metranet sebagai bagian integral dalam strategi transformasi digital TelkomGroup. Tidak hanya sebagai entitas bisnis yang relevan, Metranet diharapkan mampu menjadi katalis pertumbuhan ekonomi digital nasional yang memberikan manfaat nyata bagi masyarakat dan berbagai sektor industri di Indonesia.