Kolaborasi Uzone by Metranet & SDPPI Kominfo dalam Menghadirkan BROAD (BerAkhlak Orientation and Beyond)
- 15 June 2024
- Posted by: admin
- Category: Release
Jakarta, 14 Juni 2024 – Setelah sukses meluncurkan pelatihan BROAD (BerAkhlak Orientation and Beyond) batch pertama pada Februari 2024, Direktorat Jenderal SDPPI Kominfo Bersama dengan Metranet, kembali sukses menyelenggarakan pelatihan serupa untuk batch kedua pegawai PPPK. Pelatihan ini berlangsung selama dua minggu, dari 3 hingga 14 Juni 2024, di dua lokasi: Pusat Pendidikan Perhubungan (Pusdikhub) TNI AD dan Gedung Telkom Corporate University Center (TCUC) di Gegerkalong, Bandung.
Pelatihan ini diikuti oleh 29 pegawai PPPK Ditjen SDPPI dan berfokus pada pengembangan karakter, mental, serta soft skills untuk membentuk SDM yang kompeten, andal, profesional, dan berdaya saing tinggi. Para peserta dipersiapkan untuk unggul dalam aspek teknis, manajerial, dan sosiokultural.
Siti Chadidjah, Ketua Tim Kerja Manajemen SDM, Organisasi, dan Reformasi Birokrasi, Setditjen SDPPI, menyampaikan bahwa pelatihan ini telah diadakan selama tiga tahun dan telah memberikan dampak positif yang signifikan. “Pelatihan ini dirancang untuk memperkuat kompetensi pegawai dengan mengintegrasikan nilai-nilai inti BerAkhlak, yaitu pelayanan, akuntabilitas, kompetensi, keharmonisan, loyalitas, adaptabilitas, dan kolaborasi. Setiap modul pelatihan dirancang untuk mencerminkan dan memperkuat prinsip-prinsip ini,” ujar Siti.
Didik Budi Santoso, Direktur Utama PT Metranet, anak perusahaan PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom), menegaskan dukungan Telkom Group terhadap pelatihan ini. Menurut Didik, inisiatif ini tidak hanya mengasah soft skills tetapi juga membentuk sikap dan etos kerja yang baik. “Pelatihan ini memperkuat kembali bahwa pelayanan yang baik harus didukung oleh sikap yang positif. Kominfo, dengan tagline BerAkhlak, terus menekankan pentingnya pelayanan berkualitas,” kata Didik.
Kolaborasi dengan Telkom, sebagai pemimpin di industri digital, menegaskan sinergi yang erat antara Kominfo dan Telkom dalam membangun literasi digital di Indonesia. “Telkom, yang ditunjuk sebagai change engine oleh Kementerian BUMN untuk meningkatkan literasi digital, melihat Kominfo sebagai mitra strategis. Dengan kapabilitas Telkom, program ini diharapkan menciptakan sinergi yang kuat untuk meningkatkan literasi digital di berbagai sektor,” tambah Didik.