- 2 August 2022
- Posted by: admin
- Category: Release
Jakarta – Metranet turut berpartisipasi menyemarakkan HUT ke-57 Telkom Indonesia dalam rangkaian acara Digiland 2022 yang digelar di Istora Senayan, Minggu (31/07). Digiland 2022 merupakan festival music, seni, kuliner, games, dan teknologi yang diselenggarakan dalam rangka merayakan hari ulang tahun ke-57 Telkom Indonesia.
Metranet menampilkan salah satu produk media online yaitu Uzone dalam booth yang berada di area Connectivity Land. Selain menghadirkan berbagai line up artist, Digiland memberikan experience pengunjung dunia metaverse milik Telkom.
Sebagai salah satu pengisi booth, Metranet mengajak pengunjung untuk mengenal lebih dekat dengan Uzone. Berbagai aktivasi digelar di booth yang buka dari pukul 07.00 hingga 22.00 WIB.
Beberapa games yang dapat diikuti oleh pengunjung Digiland di booth Metranet adalah Spin to Win, kompetisi news anchor, dan kompetisi dance revolution.
“Kita turut menghadirkan Uzone sebagai satu-satunya media online yang fokus pada bidang gadget, teknologi, dan otomotif. Harapannya para pengunjung dapat menikmati booth yang kami sediakan dan bisa mengenal Uzone lebih dekat lagi,” ujar Didik Budi Santoso saat ditemui di booth Metranet di Istora.